Mito Fantasy A50

Mito Fantasy A50

Smartphone Mito Fantasy ini dijual dengan harga Rp 1,1 juta di pasar Indonesia. Hal ini membuat Mito Fantasy yang memiliki nama seri A50 ini bersaing langsung dengan merek lokal lain, sebut saja Evercoss A7S, Advan S5E, dan Axioo PicoPhone 4. Selain itu, Mito Fantasy juga merupakan lawan serius bagi produk branded dengan harga yang sama, sebut saja Galaxy Chat, Galaxy Young, dan LG Optimus L3 II.

Apa yang ditawarkan oleh smartphone Mito Fantasy? Performa Mito Fantasy A50 ini cukup powerfull dikelasnya berkat sokongan dari chipset MediaTek MT6572 yang mengusung prosesor dual-core ARM Cortex-A7 dengan kecepatan 1GHz yang dipadukan dengan memori RAM sebesar 512MB. Mito Fantasy ini menggunakan sistem operasi Android 4.2 Jelly Bean.

Mito juga mempersenjatai smartphone Fantasy ini dengan konektivitas yang cukup lengkap, sebut saja hadirnya dukungan WiFi, Bluetooth, port microUSB, dan HSDPA. Mito juga menyematkan fitur hiburan berupa radio FM.

Setara dengan pesaing terdekatnya, Advan S5E, Mito Fantasy ini dilengkapi dengan layar berukuran 5 inci dengan resolusi FWVGA 854 x 480 piksel berteknologi TFT LCD. Sayangnya, ukuran layar yang besar dengan resolusi FWVGA ini membuat layar Mito Fantasy ini kurang padat.

Kamera Mito Fantasy ini cukup tangguh, bersenjatakan kamera belakang resolusi 5 megapiksel autofokus yang dilengkapi dengan LED flash dan kemampuan untuk merekam video. Mito Fantasy juga menyertakan kamera depan dengan resolusi VGA.

Mito Fantasy ini dilengkapi dengan memori internal berkapasitas 4GB dan slot microSD untuk ekspansi memori. Mito juga membekali Fantasy dengan baterai berkapasitas 2000mAh, cukup untuk mengimbangi prosesor dual-core yang merupakan dapur pacu utamanya.


INFO HARGA BELI / PESAN Mito Fantasy KLIK DISINI

0 comments:

Post a Comment